Bintang Barcelona, Lionel Messi memberikan pembelaan sekaligus dukungan kepada rekannya di tim nasional Argentina, Gonzalo Higuain. Menurut Messi penyerang milik Juventus itu adalah salah satu yang terbaik di Dunia.

Bagi Gonzalo Higuain, panggilan ke timnas Argentina kali ini merupakan yang pertama kali setelah dia terdepak selama enam bulan. 

Pelatih timnas Argentina, Jorge Sampaoli, tak pernah memanggil bintang Juventus ini dalam sejumlah besar laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan atau Conmebol pada tahun lalu.

Mantan striker timnas argentina Abel Balbo sangat ingin melihat Gonzalo Higuain menjadi teman duet lionel messi di lini depan timnas argentina pada piala dunia rusia 2018, pernyataan abel balbo ini tidak lepas dari performa terbaik gonzalo higuain bersama juventus di liga seri A italia.

Timnas argentina melaju ke piala dunia rusia 2018 setelah menempati peringkat tiga klasemen pada kualifikasi piala dunia rusia 2018 zona amerika selatan. Posisi timnas argentina berada dibawah brasil dan uruguay.

Sejauh ini Gonzalo Higuain telah tampil sebanyak 69 kali di tim nasional senior Argentina. Dari jumlah penampilan tersebut, penyerang berjuluk El Pipita itu telah mencetak 31 gol untuk La Albiceleste.

Menurut kaca mata Abel balbo ia menilai duet Gonzalo higuain dan lionel messi akan lebih tajam dan menakutkan ketimbang duet lionel messi dan mauro icardi.

Abel balbo menilai keputusan yang tepat, ketika sampaoli meninggalkan gonzalo higuain sepanjang fase kualifikasi, saat itu gonzalo higuain lagi terpuruk dan butuh waktu untuk mengembalikan performa terbaiknya.

Abel balbo sangat yakin bahwa gozalo higuain sekarang sudah kembali ke performa terbaiknya dan siap Membantu argentina meraih gelar juara pada piala dunia rusia 2018.

"Kini Higuain sudah bangkit, dan saya yakin dia fokus ingin menuju Piala Dunia bersama Argentina. Saya yakin Higuain lebih bagus dibanding Icardi," kata Balbo.

Timnas argentina berada di grup D. Kroasia, Islandia, dan Nigeria adalah lawan yang akan dihadapi argentina di fase grup piala dunia rusia 2018.